SEJARAH MUHAMMAD ALI JADI PETINJU KARENA SEPEDANYA DI CURI

SEJARAH MUHAMMAD ALI PETINJU DUNIA MASUK ISLAM PROFIL BIODATA pada pembahasan di kesempatan kali ini tentang petinju legendaris dunia yaitu Muhammad Ali yang lahir mempunyai nama asli sebagai Cassius Marcellus Clay, Jr. lahir di Louisville, Kentucky, Amerika Serikat, 17 Januari 1942; umur 70 tahun) adalah pensiunan petinju Amerika Serikat. Pada tahun 1999, Muhammad Ali dianugerahi Sportsman of the Century oleh Sports Illustrated.Ali tiga kali telah menjadi Juara Dunia Tinju kelas Berat.

Muhammad Ali lahir di Louisville, Kentucky, Amerika Serikat. Namanya mengikuti nama ayahnya yang bernama Cassius Marcellus Clay, Sr. Muhammad Ali kemudian mengubah namanya setelah bergabung dengan Nation of Islam dan akhirnya memeluk Islam Sunni pada tahun 1975.

Pada tanggal 17 Januari tahun 1942 yang Lahir kemudian diberi nama Cassius Marcellus Clay GEPEN-K BANE, Jr. dari ayah Cassius Marcellus Clay, Sr., yang merupakan seorang pelukis billboard atau papan iklan dan rambu lalu lintas dan ibu Odessa Grady Clay, seorang pencuci pakaian.
Muhammad Ali Pada usia 12 tahun, Clay, jr. melaporkan kepada polisi bernama Joe Martin, bahwa sepeda BMX barunya telah dicuri orang. Joe Martin, yang juga seorang pelatih tinju di Louisville, mengajari Clay kecil cara bertinju agar dapat menghajar si pencuri sepeda. Clay kecil sangat antusias berlatih tinju di bawah bimbingan Martin.
Pada tahun 1960 Muhammad Ali telah meraih medali emas kelas berat ringan Olimpiade 1960 di Roma, Italia. Tanggal 29 Oktober 1960: Debut pertama di ring profesional. Menang angka 6 ronde atas Tunney Hunsaker. 25 Februari 1964: Merebut gelar juara dunia kelas berat dengan menang TKO ronde 7 dari 15 ronde yang direncanakan atas Sonny Liston di Florida, Amerika Serikat. Liston mengalami cedera pada leher yang membuatnya mengundurkan diri dari pertandingan.

Segera setelah menang atas Liston, Clay memproklamirkan agama dan nama barunya, Muhammad Ali, serta masuknya dia dalam kelompook Nation of Islam yang kontroversial. (Pada buku biografi Ali yang diluncurkan pada tahun 2004, Ali mengaku sudah tidak bergabung dengan NOI, tapi bergabung dengan jamaah Islam Sunni pada tahun 1975.Pada Tanggal  25 Mei 1965: tanding ulang antara Ali melawan Liston yang penuh kontroversi. Pukulan Ali yang begitu cepat menimbulkan spekulasi di kalangan tinju yang menyebut pukulan Ali sebagai 'phantom punch'. Pukulan itu begitu cepat, sehingga tidak tampak mengenai Liston yang roboh. Banyak isu yang berkembang, termasuk suap dan ancaman orang-orang NOI terhadap Liston dan keluarganya, tapi Liston membantah semua itu dengan menyatakan pukulan Ali menghantamnya dengan keras.

profil biodata keluarga muhammad Ali
  
 Istri pertama: Sonji Roi (menikah tanggal 14 Agustus 1964, namun cerai pada 10 januari 1966 karena Ali menganggap Roi tidak berpakaian Islami).

Istri kedua: Belinda Boyd (menjadi Khalilah Ali setelah menikah), menikah pada 17 August 1967. Mereka memiliki 3 anak, Jamilah dan Rasheda (putri kembar) dan Muhammad Ali, Jr. Ali dan Belinda akhirnya bercerai karena Belinda mendapati Ali berselingkuh dengan Veronica Porche Anderson. Dalam film dokumenter Ali ("When We Were Kings") ditunjukkan Belinda 'melabrak' Ali di arena, menjelang pertandingan Ali vs Foreman di Zaire, 1975. Pada tahun 1977, Ali dan Belinda resmi bercerai.

Pada tahun 1977 pula, Ali menikah dengan Veronica Porche Anderson (lebih dikenal sebagai Veronica Ali), dan memiliki dua putri Hanna dan Laila Ali. Laila Ali sendiri kelak memutuskan jadi petinju wanita, dan kelak menjadi juara dunia tinju wanita. Ali dan Veronica tetap menjadi pasutri sampai sekarang.

Demikianlah ulasan mengenai sejarah lengkap petinju Muhammad ali jadi petinju dunia dan masuk islam dan semoga inf ini bermanfaat buat anda sekalian





Share on :
Judul: SEJARAH MUHAMMAD ALI JADI PETINJU KARENA SEPEDANYA DI CURI
Rating: 100% out of 100% based on 100000 ratings. 100000 user reviews.
Ditulis Oleh ADMIN
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda...

ARTIKEL TERKAIT :